Wabup Bangka Buka Puasa Bersama 60 Anak Yatim Air Petaling Penagan

> Sekaligus memberikan santunan

 

Mendobarat-Wakil Bupati (Wabup) Bangka Syahbudin berbuka puasa bersama dengan 60 anak yatim Dusun Air Petaling Desa Penagan Kecamatan Mendobarat, sabtu sore ( 01/06/2019) di Musholla Pondok Pesantren Miftahussalam.

Di puasa ramadhan ke-27  1440 H ini, Wabup juga memberikan santunan kepada 60 orang anak yatim piatu.

" Kami atas nama Pemerintah Kabupaten BanGka mengapresiasi kepedulian dari Pengurus dan pengelola Pondok Pesantren Miftahussalam, yang telah peduli terhadap anak yatim piatu," ungkap Wabup dalam awal sambutannya

Dihadapan anak yatim piatu penerima santunan yang  hadir, beliau juga berpesan untuk tekun terus dalam belajar menuntut ilmu.

" Tekun selalu dalam menuntut ilmu sehingga menjadi generasi penerus yang milenial dan Qur'ani," pesannya

Dikesempatan ini juga, Wabup juga mengajak kepada masyarakat Air Petaling Desa Penagan dan tamu yang hadir untuk selalu meningkatkan ketaqwaan dan keimanan pada minggu terakhir bulan suci ramadhan ini.

" Ramadhan tinggal menghitung hari, ramadhan bakal berlalu. Namun,hendaknya terus memperbaiki diri menjadi insan yang beriman dan bertaqwa menuju ridho Allah SWT," pungkasnya

Sementara itu, Pimpinan sekaligus pengasuh Pondok Pesantren Miftahussalam Air Petaling Penagan Ustadz Agus Ridwan Sholeh dalam sambutannya mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas kepedulian Pemerintah Kabupaten Bangka yang telah datang pada kegiatan yang digelar di Ponpesnya.

" Baru pertama inilah, Wakil Bupati menghadiri kegiatan yang kami gelar.Mudah-mudahan ini pertanda,sebuah isyarat besarnya kepedulian Pemkab Bangka dengan syiar keagamaan," ungkapnya

Dijelaskannya, untuk kegiatan pemberian santunan bagi anak yatim piatu,tahun ini (2019-red) merupakan agenda tahunan yang kedua digelar di Ponpesnya.

"Alhamduillah kegiatan tahun ini merupakan legiatan yang keduanya. Dan alhamdulillah juga jumlah anak penerima santunan di tahun ini,meningkat yang mana sebelumnya hanya 40 orang,sekarang naik menjadi 60," katanya

Salah satu anak yatim,Pazila (10) salah seorang anak yatim yang mendapatkan santunan putri dari seorang Ibu buruh petik lada sangat bersyukur atas santunan yang didapatkannya.

" Alhamdulillah,senang dapat santunan ini, santunan ini rencananya untuk membeli baju sekolah nanti," ujarnya

Pada kegiatan ini,setelah kegiatan pemberian santunan, acara dilanjutkan dengan buka puasa bersama dan sholat maghrib berjamaah.

Tampak hadir pada kegiatan ini Kepala Dinas (Kados) Parawisata, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bangka Asep Setiwan.Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Bangka Arman Agus serta tamu undangan lainnya.(Pemkab Bangka)

Penulis: 
Yandy Arfandy
Sumber: 
Dinkominfotik
Tags: 
Berita Daerah