Sungailiat - Menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru (Nataru) Pemerintah Kabupaten Bangka melaksanakan pengecekan harga bahan kebutuhan pokok di Pasar Kite Sungailiat dan Pasar Belinyu, Rabu (24/12/2025).
Pengecekan tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Bangka, H. Fery Insani didampingi Wakil Bupati Bangka Syahbudin serta Forkopimda Bangka. Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk memastikan tercukupinya kebutuhan masyarakat dan stabilitas harga selama periode Natal hingga Tahun Baru 2026.
"Hari ini kami melakukan cek harga kebutuhan pokok di Pasar Kite Sungailiat dan Pasar Belinyu. Dari hasil pengecekan ini, terpantau harga-harga masih relatif stabil, bahkan ada beberapa komoditas yang mengalami penurunan,” ungkap Bupati.
Dalam sidak tersebut, terpantau pasokan bahan pokok lancar dan stok memenuhi kebutuhan masyarakat. Di Pasar Kite Sungailiat harga Daging Ayam cukup menurun menjadi 35rb per kilogram dan harga Bapok cukup setabil.
"Kami menyampaikan untuk semua masyarakat Kabupaten Bangka, stok pangan kita aman dan harga pun terkendali menjelang Nataru,"pungkasnya

