Syukuran Hut Ke 23 Provinsi Babel, Pemkab Bangka Gelar Doa Selamat dan Santuni AnaknYatim Piatu

Sungailiat – Pemerintah Kabupaten Bangka menggelar Doa Selamat dan Syukuran Serta Pemberian Santunan Kepada Anak Yatim Piatu Dalam Rangka Peringatan Hari Jadi Provinsi Kep.Bangka Belitung Ke-23, Jumat malam (8/12/2023) di kediaman rumah dinas bupati.

PJ. Bupati Bangka M. Haris mengungkapkan bahwa, malam hari ini saya mengajak seluruh masyarakat bangka belitung untuk bersyukur khususnya di kabupaten bangka atas terbentuknya provinsi kepulauan bangka belitung ini.

“banyak yang sudah dilakukan dan kemajuan yang kita dapati setelah kita menjadi provinsi. Dulunya kabupaten bangka kabupaten yang paling tua, dan sekarang menjadi 4 kabupaten yang mana adiknya ada bangka selatan, bangka tengah, dan bangka barat,” ungkap Haris.

“kemajuan yang pesat telah kita lihat bersama, semoga dengan peringatan yang sudah beberapa tahun terakhir dilakukan ini akan menjadi tradisi yang terus menerus kita lakukan dan ini adalah ucapan rasa syukur kita kepada allah bahwa kita sudah menjadi provinsi,” tuturnya.

Haris juga berharap agar anak cucu dan generasi penerus  tetap ingat akan perjuangan pembentukan provinsi yang kita nikmati sampai saat ini, dan ini harus tetap diingat oleh penerus penerus kedepannya.

Pada kegiatan ini juga pemerintah kabupaten bangka mengundang 100 anak yatim piatu untuk diberikan santunan yang berasal dari 2 panti asuhan yakni panti asuhan Riski Karisma dan Panti Asuhan Nurul ikhsan serta beberapa yatim piatu yang ada di sungailiat.

“kepada anak anak semoga nanti bisa seperti kami, ada yang menjadi bupati, sekda, kepala dinas, tetapi harus rajin belajar. Kalian ini lah masa depan kami dan kalian yang akan memimpin kabupaten maupun provinsi atau mungkin bisa memimpin indonesia,” ucap PJ. Bupati.

Acara peringatan hari jadi provinsi kepulauan bangka belitung di kabupaten bangka diadakan berbagai macam kegiatan seperti Bazar UMKM, lomba cano, santunan tali kasi, donor darah, jalan santai yang dilaksanakan dari tanggal 6 hingga 10 desember 2023 dan acara penutupan akan dihadiri artis ibu kota.

Acara Syukuran dan santunan ini di hadiri oleh Sekda bangka, asisten sekda, staf ahli bupati, kepala OPD lingkup pemerintah kabupaten bangka, Direktur RSUD Depati Bahrin, Direktur Perumda, tokoh perjuangan pembentukan provinsi kepulauan bangka belitung, Forkopimda bangka, alim ulama, pengurus panti asuhan, dan para anak yatim piatu.

Sumber: 
Dinkominfotik
Penulis: 
Dolly
Fotografer: 
Dolly
Editor: 
M. Khadafi