Sungailiat - Pemerintah Kabupaten Bangka menggelar acara doa bersama untuk kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati periode 2025 - 2030 yang dilaksanakan di kediaman Rumah Dinas Wakil Bupati Bangka, Sabtu (8/11/2025).
Kegiatan doa bersama tersebut sebagai ajang silaturahmi dan kebahagian bagi Wakil Bupati Bangka Syahbudin bisa bertatap muka untuk menjalin silaturahmi secara langsung.
Syahbudin juga meminta maaf atas tidak hadirnya Bupati Bangka dalam acara ini dikarenakan ada kepentingan yang tidak bisa ditinggalkan dan harus menuju kehambalang.
Wakil Bupati Bangka Syahbudin di kesempatan ini menuturkan bahwa Pak Fery Insani dan saya bukan siapa siapa tanpa dukungan dan pilihan yang dijatuhkan oleh masyarakat kepada kami berdua.
“Kepercayaan yang di berikan kepada kami ini, kami ucapkan terimakasih yang sebesar besarnya yang telah memberikan amanah untuk memimpin Kabupaten Bangka kedepan dan semoga dapat kami jalankan sebaik baiknya, sejujurnya, seadil adilnya dan tentunya bisa transparan sehingga dapat mewujukan bangka yang lebih baik”, tutur Syahbudin.
“Semoga doa yang kita panjatkan malam ini di jabah oleh allah dan tidak ada harapan lain kecuali berharap kepada sang khalik”, ucapnya.
Syahbudin juga berharap minimal dalam 5 tahun tugas yang diberikan secara konstitusional kepada kami berdua bisa kami jalankan bersama sama dan didukung oleh para OPD, Masyarakat, serta kawan kawan wartawan dan yang lainya untuk mengkoreksi dan memberikan masukan kepada kami berdua.
“Mudah mudahan pertemuan kita malam ini menjadi pertemuan yang barokah, apa yang kita mohon dan kita minta dalam doa malam ini diterima allah. Sehingga Pemerintah Kabupaten Bangka dibawah kepemimpinan kami berdua benar benar terwujud menjadi bangka yang lebih baik serta aman dalam menjalankan pemerintahan ini”, tutupnya.
Acara ini di hadiri oleh kepala OPD dilingkup Kabupaten Bangka, mantan Sekda Bangka Andi Hudirman, pimpinan Bank Sumsel Babel, awak media dan tamu undangan lainnya.
